ANALISIS AUDIT OPERASIONAL ATAS SISTEM AKUNTANSI RETURN/REFUND PENJUALAN SERTA PERANANNYA TERHADAP OMZET
PADA PT. M 10 TANJUNG SIAPI-API PALEMBANG
DOI:
https://doi.org/10.53947/perspekt.v1i3.135Kata Kunci:
Audit Operasional, Refund/return, penjualan, Omset penjualan, Operational Audit, Refund/return sales, Sales TurnoverAbstrak
Abstrak
Penelitian ini membahas mengenai audit operasional pada PT. M 10 yang berlokasi di Kecamatan Alang-alang Lebar Tanjung Siapi-api Palembang. Fokus penelitian ini pada bagian customer service terkait dengan sistem akuntansi return/refund yang pada dasarnya aktivitas-aktivitas tersebut sering kali terjadi pada perusahaan-perusahaan retail seperti halnya PT. M 10. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana audit operasional atas sistem akuntansi refund/return penjualan serta peranannya terhadap omset. Penelitian ini dilakukan tidak hanya untuk mengetahui apakah audit operasional atas sistem akuntansi return/refund penjualan memiliki peran terhadap omset tetapi juga untuk memberikan masukan kepada perusahaan dalam mencapai tujuan perusahaan dan menjaga kepuasan pelanggan. Perusahaan harus memberikan kenyamanan akan pelayanan terhadap pelanggan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Data diperoleh dengan menggunakan teknik observasi , wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan teknik yang disarankan oleh Miles dan Huberman, yaitu reduksi, display, dan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik dari pihak customer internal maupun customer eksternal sama-sama menyatakan setuju jika audit operasional atas sistem akuntansi return/refund pada PT. M 10 Tanjung Siapi-api Palembang berpengaruh terhadap perkembangan omset perusahaan terlihat dari kinerja karyawan yang membaik dengan adanya kunjungan audit store dan kepuasan pelanggan yang didapati customer yang membuat kunjungan di store semakin ramai dan banyak yang melakukan transaksi.
Abstract
This study discusses the operational audit at PT. M 10 which is located in Alang-alang Lebar District, Tanjung Siapi-api, Palembang. The focus of this research is on the customer service department related to the return/refund accounting system which basically these activities often occur in retail companies such as PT. M 10. The purpose of this study is to find out how the operational audit of the sales refund/return accounting system and its role in turnover. This research was conducted not only to determine whether the operational audit of the sales return/refund accounting system has a role in turnover but also to provide input to the company in achieving company goals and maintaining customer satisfaction. Companies must provide convenience for service to customers. This research is qualitative research. The data were obtained by using observation, interview, and documentation techniques. The data were analyzed using the technique suggested by Miles and Huberman, namely reduction, display, and conclusion.
The results of the study show that both internal and external customers both agree that the operational audit of the return/refund accounting system at PT. M 10 Tanjung Siapi-api Palembang affects the development of company turnover, as can be seen from the improved employee performance with store audit visits and customer satisfaction found by customers, which makes store visits more crowded and many make transactions.
Referensi
Arens, & Loekbecke. (2003). Auditing, Pendekatan Terpadu (Indonesia). Salemba Empat.
Bayangkara, I. B. K. (2013). Audit Manajemen: Prosedur Dan Implementasi. (7 ed.). Salemba Empat.
Michael Levy & Barton A. Weitz. (2001). Retailing management. McGraw-Hill Irwin.
Mulyadi. (2016). Sistem Akuntansi (6 ed.). Salemba Empat.
Soemarso, S. R. (2009). Akuntansi Suatu Pengantar (Edisi Lima). Salemba Empat.
Sukrisno, A. (2012). Auditing (Petunjuk Praktis Pemeriksaan Akuntan oleh Akuntan Publik) Buku Satu. Dalam Jakarta: Salemba Empat. Salemba Empat.
Suradika, A. (2000). Metode Penelitian Sosial. UMJ Press.
Widjaja Tunggal, A. (2008). Dasar-dasar Audit. Harvarindo.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 Perspektif
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.